Rabu, 24 September 2014

Film #AkuKauDanKUA Tentang Cinta Halal

Berawal dari Twitter - Novel - sampai Bioskop

Udah ga asing lagi kan sama Twitter ? pastinya ya :p, demi apa tanya sendiri jawab sendiri x_x. Seringnya buka socmed yang satu ini saya mem-follow akun twitter @tweetnikah berkat ada seseorang yang pernah retweet tweetnya mimin tweetnikah yang kebetulan banget nangkring di TL, cerita punya cerita langsunglah stalking (baca: ngepoin) setelah ditelaah lebih dalam ada benernya juga tweet-tweetnya yang tidak berkesan menggurui itu. Hampir tiap hari deh stalking tweet-tweetnya.

Singkat cerita, di bulan apa saya sendiri lupa Novel Aku Kau dan KUA keluar, belilah saya di Toga Mas Bangkong, kenapa ga di Gramed ? karena di Gramed gada diskon :p mayan kan 30% dari harga boooo. Dibalik cerita beli buku itu ada yang menyedihkan karena niatnya kuliah tapi gadapet angkot jadilah ke Toko Buku haha. Setelah saya baca Novelnya sungguh luar biasa isinya, ada yang mau pinjem ? masih di mba ayuk yang gatau mau kapan dibalikinnya Hikzzzz *cepetanbalikinmbaa*

Karena melihat antusias dari banyak orang dan mungkin juga ada yang minta novel di film-kan. Jadilah Film itu diproduksi di bulan puasa kemaren. Film ber-genre komedi yang disutradarai Monty Tiwa ini sah tayang 11 September 2014, tapi saya nontonnya baru kesampean kemaren malem itupun harus bolos kuliah #ehhhhh, maaf ya prof saya harus bolos dan makasih buat mak Ria yang udah mau dititipin absen *peluktjiumdarijauh*. Niat tadinya sih ga bolos karena sahabatku gajadi nonton bang ipan seventeen (yang kalo nyanyi "R" nya keliatan banget itu) di malam inagurasi kampusnya gara-gara di-PHP ticketting *ciyannn* dan dia bisanya nemenin nonton malem kemaren, diajakin week end dianya pulang Jepara. Yaudah daripada saya nonton sendiri kaya orang ilang mending bolos kuliah aja :D.

lagi-lagi tiap nonton kebagian studio 4 (dok. pribadi)

 Penasaran ceritanya gimana ? saya kasih bocoran dikit ya hihiii

Fira (Nina Zatulini) akan menikah tetapi diurungkan karena pacarnya Lando (Eza Gionino) ketahuan tukang selingkuh. Pernikahan yang gagal membuat Fira menjauhkan diri dari teman-temannya. Uci (Eriska Rein) sahabat Fira, mendukung Deon (Deva Mahendra) yang udah lama cedeha (Cinta Dalam Hati) untuk Ta'aruf, meskipun Fira sendiri sempat ragu dengan proses Ta'aruf itu.

Niat baik Deon didukung Uci dan sahabat Fira lainnya Rico (Adipati Dolken), Mona (Karina Nadila) dan Pepi (Babe Cabita) yang kalau di tokoh asli sukanya mention follower perempuan tweetnikah dengan menanyakan "sudahkan ada yang dekat dihati ?" saya pernah di mention soalnya hahahaaaaa. lanjut ke cerita Film aja ya, terjadilah proses ta'aruf yang kocak abis. Proses ta'aruf yang dijalani Fira dan Deon membuat Rico melamar pacarnya Aida (Bianca Liza) tetapi lamaran Rico ditolak Aida karena cincin lamarannya kecil.

Mona yang mempunyai pacar Jerry (Fandy Christian) cowo ganteng tapi tangannya gabisa diem. Sehingga Mona meminta untuk dinikahi tetapi Jerry menolak dan memutuskan hubungan karena kesiapannya yang belum matang.

Mona yang nyesel karena udah pacaran berusaha untuk mencari pengganti Jerry, Mona ingin mendapatkan jodoh yang baik dan merubah penampilannya dengan berhijab (berpenampilan baik). Ajakan Uci untuk mengikuti workshop kepribadianpun disetujui Mona. Mona menjatuhkan hatinya pada Kak Emil (Dwi Sasono) ustad muda ganteng, tetapi Mona kecewa karena Kak Emil sudah mempunyai istri dan anak.

Penasaran sama cerita selanjutnya ? makanya nonton :p
Uci, Rico, Mona dan Pepi diakhir cerita mendapatkan jodoh masing-masing hloooo :p

*kalo ada kesalahan mohon kritik dan sarannya ya :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar